Minggu, 13 Mei 2012

Canon Powershot D20


Temen-temen yang sering ngiler dengan keindahan surga lautan Indonesia jangan lewatkan begitu saja momen teman-teman saat diving. Kini Canon D 20 dengan harga 4 Jutaan sudah bisa jadi pasangan tangan teman-teman untuk mengabadikan keindahan alam bawah laut saat menyelam . Canggih kan? kini kita udah ga perlu menggunakan jasa fotografer bawah laut lagi buat mengabadikan kita di saat kita menyelam.

Oke, sekarang kita reveiew apa aja kecanggihan kamera ini:



Kamera ini dirancang khusus untuk melengkapi gaya hidup temen-temen  yang gemar olahraga air seperti snorkeling atau scuba diving dan mampu menangkap momen dengan kualitas prima di tengah medan ataupun kondisi cuaca ekstrim Betapa tidak, Kamera digital PowerShot D20 ini hadir dengan teknologi HS System dengan resolusi 12,1 megapiksel dan sensor CMOS.

Dengan fitur water-proof inilah yang menjadikan kamera baru ini mampu digunakan di bawah air hingga kedalaman 10 Meter. Nah untuk lebih dari 10 Meter sampai 40 Meter, kamera ini dapat menggunakan waterproof case WP-DC45 yang dibeli secara terpisah.

Selain tahan air, kamera ini juga tahan dingin di bawah suhu nol sampai 10 derajat Celcius !!! Tanpa terjadi pembekuan. Kamera ini juga memiliki konstruksi lapisan kaca ganda berfungsi untuk menyeimbangkan perbedaan suhu di dalam dan luar kamera untuk mencegah kondensasi atau pengembunan pada lensa.

Khawatir gak bisa fokus mengambil gambar karena medan sulit? Jangan khawatir! Kamera ini memberikan fleksibelitas temen-temen, karena meiliki 28 mm sudut lebar dan zoom optik sampai LIMA KALI!!! Lengkap Bangetz kan??? Yuk belanja dulu sebelum Diving :D :D :D

0 komentar: